Kecantikan & Kesehatan
Jangan Disepelekan, Ini Manfaat Pakai Tabir Surya Setiap Hari
Sudah manjadi mantra kecantikan jika penggunaan tabir surya wajib hukumnya. Tabir surya yang berfungsi sebagai perisai bagi kulit dapat menjaga kulit dari ragam agresi lingkungan sehingga kulit akan senantiasa sehat terjaga. Jika secara umum kamu sudah tahu akan pentingnya tabir surya bagi kulit, tapi masih ada lho kebaikan tabir surya lainnya. Penasaran apa saja?
1. Melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB
Ada dua jenis sinar UV (radiasi ultraviolet) yang dipancarkan matahari, yaitu UVA dan UVB. Risiko kerusakan kulit akibat terpapar sinar UVA harus diwaspadai dengan melindungi diri agar kulit tidak terbakar dan terhindar dari radiasi ultraviolet. Tapi tak perlu khawatir, NuAmoorea Solar Guard, tabir surya dari DEP, mengandung Micronized Titanium yang mampu memberikan perlindungan 30x lebih lama terhadap UVA & UVB.
2. Mencegah Kanker Kulit
Sinar UV memiliki efek buruk bagi kulit. Selain mampu menjadikan kulit terbakar, hal lainnya yang bisa terjadi jika kamu malas menggunakan tabir surya adalah besarnya resiko terkena kanker kulit.
3. Mencegah Penuaan Dini
Sinar matahari dan polusi mampu memicu penuaan dini. Selain mempercepat timbulnya kerutan, flek hitam dan wajah kusam juga sangat mungkin timbul bila kamu malas menggunakan tabir surya.
Jika Anda tak mau mengalami beberapa dampak di atas, maka jangan lupa pakai tabir surya setiap hari, terutama saat sedang beraktivitas di luar ruangan.